Tabungan Bebas Biaya Administrasi Bulanan dari BSI

 Memiliki tabungan tentu sangat dibutuhkan untuk masa depan anda. BAik untuk jangka pendek ataupun jangka panjang.

Selain itu, tabungan melalui rekening bank sangat penting. Terutama jika berbicara tentang masalah keamanan. Dengan menabung di bank, keamanan dana anda sangat terjamin. Demi meningkatkan kepercayaan masyarakat tersebut. Pemerintah juga memberikan jaminan dalam bentuk Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Penting untuk anda yang ingin membuka rekening di bank. Anda harus memilih bank yang telah menjadi anggota LPS.

Kemudian, memilih menabung di bank tersedia banyak pilihan. Salah satunya bagi para muslim. Bank Syariah yang menerapkan prinsip mudharabah ataupun wadiah. Prinsip operasional bank telah menerapkan akad akad yang sesuai dengan syariat Islam.

Pertimbangan berikutnya, bagi yang memiliki penghasilan sekedar cukup. Kadang merasa keberatan untuk menabung di bank. Alasan logis, karena biaya administrasi bulanan yang nilainya mungkin cukup besar bagi beberapa orang.

Lalu apa ada tabungan bank yang tanpa biaya administrasi bulanan? Tetapi saya maunya yang syariah.

Tabungan Bebas Biaya Administrasi Bulanan dari BSI
BSI

Tabungan Easy Wadiah Bank Syariah Indonesia

Jawaban pertanyaan di atas tentu adalah ada. Terdapat salah satu produk terbaik dari BSI (Bank Syariah Indonesia).

Prinsip akad tabuangan ini adalah Wadiah Yad Dhamanah. Tabungan dalam mata uang rupiah ini, adalah solusi untuk anda yang menginginkan. Tabungan tanpa biaya administrasi bulanan.

Apa Keunggulan/Kelebihan Tabungan Easy Wadiah BSI?

Transaksi bisa dilakukan pada kantor bank BSI seluruh Indonesia selama jam operasional. Anda juga bisa menggunakan fasilitasi di ATM mandiri tanpa ada potongan biaya lainnya.

Selain itu, demi kemudahan transaksi. Anda bisa menggunakan mesin EDC jaringan Prima dan EDC bank Mandiri tanpa biaya transaksi. 

Nasabah juga diberi fasilitas transaksi melalui internet banking dan mobile banking. Pembukaan rekening bisa dilakukan secara online dan offline.

Terakhir tentu sebagaimana telah disebutkan di atas. Anda tidak perlu membayar biaya administrasi bulanan. Ya, inilah salah satu tabungan tanpa potongan biaya administrasi bulanan.

Syarat Buka Rekening dan Biaya Lainnya

Untuk pembukaan rekening cukup sederhana. Persyaratan yang harus anda lengkapi adalah identitas diri dan NPWP.

Rekening juga bisa dibuka untuk perorangan/individu ataupun non-individu. Setoran awal saat pembukaan rekening di bank BSI jenis rekening ini adalah Rp 100.000. Sementara untuk rekening tipe non-perorangan dikenakan biaya administrasi Rp 1.000.000,-

Saat menabung, setoran minimum melalui teller Rp 50.000,-. Saldo tabungan mengendap minimal Rp 50.000.

Jika terjadi kerusakan kartu ATM/ kehilangan, biaya pembuatan kartu baru Rp 25.000. Kartu ATM berlogo VISA.

Terakhir, untuk biaya penutupan rekening Rp 20.000. Dan Dormant akun rekening Rp 5.000.

Demikian informasi mengenai salah satu opsi tabungan tanpa potongan biaya administrasi bulanan dari bank BSI. Semoga berguna.